Saturday 19 April 2008

Jadwal Kursus Menulis Jakarta School - Juni 2005

Jakarta School
Mon, 06 Jun 2005 09:20:51 -0700

Anggota Milis Bumi Serpong yang baik,

Kabar baiknya adalah bahwa sudah 26 naskah peserta kursus menulis di Jakarta
School akan segera menyerbu pasar. Beberapa penerbit akan segera menerbitkan
keduapuluh enam naskah itu menjadi buku. Hampir semua naskah itu merupakan buku
pertama para penulisnya. Jenis naskah yang akan segera dibukukan itu pun
beragam. Beberapa naskah adalah novel, sebagian yang lainnya adalah karya-karya
non fiksi, dengan tema yang beragam juga.

Bagaimana dengan Anda? Apakah anda sudah berhasil menuangkan ide-ide cemerlang
anda menjadi naskah yang baik, menarik, dan dipahami pembaca anda?

Atau, mungkin anda telah menyelesaikan naskah anda. Tapi, sudahkan anda
membaca-ulang dan merevisinya agar naskah anda lebih mudah dicerna, enak
dibaca, dan menggoda pernerbit?

Barangkali anda tidak berminat menjadi penulis buku. Cuma saja, pada saat ini
semua kegiatan -bekerja, kuliah, belajar- menuntut kita untuk memiliki
kemampuan dan keterampilan berkomunikasi lewat tulisan. Untuk menghasilkan
tulisan yang lebih baik anda memerlukan kemampuan berpikir lebih baik.
Sebaliknya, untuk berpikir lebih baik anda perlu menulis.

Jika anda berminat untuk menguasai keterampilan menulis, kami mengundang anda
untuk mengikuti kursus-kursus menulis yang diselenggarakan oleh Jakarta School.
Inilah program-program yang bisa anda ikuti pada bulan Juni 2005 di Jakarta
School


========
A. Program Akhir Pekan (Weekend Program) Program ini dirancang bagi anda yang
sibuk pada kerja dan berminat mengisi akhir pekan dengan kegiatan kreatif.
Program ini diselenggarakan tiap hari Sabtu siang selama 3 jam. Bulan Juni ini,
untuk Program Akhir Pekan, kami menyediakan program:


MENULIS KREATIF - BASIC COURSE
Waktu: Setiap Sabtu, pukul 10.00 sampai 13.00 WIB Tanggal pelaksanaan: 18 Juni
s/d 23 Juli 2005 (6 kali pertemuan)
Tempat: Jakarta School, Wisma Usaha UIN, Jalan Ir. H. Juanda no 95, Ciputat.
Biaya: Rp 1.500.000,- (termasuk snack, modul, dan sertifikat) Batas akhir
pendaftaran: tanggal 17 Juni 2005


========
B. Program Reguler (Kelas Malam)
Program regular dilangsungkan di Jakarta School, Wisma Usaha UIN, Jalan Ir. H.
Juanda no 95, Ciputat. Kelas diadakan seminggu dua kali untuk masing-masing
program selama enam minggu (12 kali pertemuan).


1. MENULIS KREATIF - BASIC COURSE
Dalam Basic Course Menulis Kreatif ini anda akan belajar berbagai teknik untuk
mengasah ketrampilan menulis, menerapkan keterampilan menulis untuk
meningkatkan kinerja anda, mengembangkan kejernihan berpikir, dan menggunakan
kreativitas anda untuk mengatasi kebuntuan.

Batas akhir pendaftaran untuk kelas Menulis Kreatif: tanggal 13 Juni 2005
Program dilaksanakan:
tanggal: 14 Juni 2005 s/d 22 Juli 2005
hari: Selasa dan Jumat (12 kali pertemuan)
pukul: 19.00 s/d 21.00
Biaya: Rp. 1.000.000,-
Keuntungan yang akan anda peroleh dalam program ini:

Terampil menemukan dan mengembangkan gagasan
Menulis cepat
Menulis jernih, berpikir jernih
Tahu cara memompa kreativitas
Membuat tulisan yang segar (A-Z tentang style)
Metafora dan peribaratan
Alur tulisan
Mengatasi kebuntuan


2. MENULIS NOVEL
Sejumlah karya peserta program Jakarta School sudah siap diterbitkan oleh
beberapa penerbit. Kini giliran anda merasakan belajar menulis novel melalui
praktek langsung menulis novel sampai selesai.

Batas akhir pendaftaran untuk kelas Menulis Novel: tanggal 11 Juni 2005 Program
dilaksanakan:
tanggal: 13 Juni s/d 21 Juli 2005
hari : Senin dan Kamis
pukul : 19.00 - 21.00 WIB
Biaya: Rp. 1.000.000,-
Keuntungan yang akan anda peroleh dalam program ini:

Menguasai dasar penulisan kreatif
Menemukan dan mengembangkan gagasan
Menulis cepat
Tahu cara memompa kreativitas
Mengatasi kebuntuan
Memahami elemen-elemen Novel:
Mengembangkan tema
Menyusun plot
Menciptakan karakter yang kuat
Membuat setting yang menarik
Menggarap konflik
Menguasai sisi teknis Penulisan:
Point of View
Ironi
Mengkongkretkan Citraan
Simbolisme
Metafora dan peribaratan
Dialog
Style penulisan


3. MENULIS SKENARIO
Jakarta School menawarkan cara menguasai elemen-elemen penulisan skenario
dengan cara praktek menulis langsung. Anda akan memulainya dari bagaimana
menemukan gagasan, mengembangkannya, dan menuliskannya menjadi skenario sampai
tuntas. Anda akan merasakan bahwa menulis skenario bisa dikerjakan dengan cara
yang jauh lebih mudah dari yang anda bayangkan.

Kini giliran anda merasakan belajar menulis novel melalui praktek langsung
menulis novel sampai selesai.

Batas akhir pendaftaran untuk kelas Menulis Skenario: tanggal 14 Juni 2005
Program dilaksanakan:
tanggal: 15 Juni s/d 23 Juli 2005
hari : Rabu dan Sabtu
pukul : 19.00 - 21.00 (Rabu)
15.30 - 17.30 (Sabtu)
Biaya: Rp. 1.000.000,-
Keuntungan yang akan anda peroleh dalam program ini:

Menguasai dasar penulisan skenario
Menemukan dan mengembangkan gagasan
Menulis cepat
Mengenal genre dan format penulisan
Adaptasi
Memahami elemen-elemen penulisan skenario:
Tema
Plot
Karakter
Setting
Konflik
Menguasai sisi teknis Penulisan:
Sinopsis
Treatment
Scene - Plot
Dialog



========

Fasilitator

Dalam program-program yang diselenggarakan oleh Jakarta School, anda akan
didampingi oleh:

AS. Laksana, penulis yang mendapat predikat Tokoh 2004 Bidang Sastra dari
Majalah Tempo. Bukunya yang berjudul "Bidadari Yang Mengembara" mendapat
predikat sebagai Karya Sastra Terbaik 2004 dari majalah yang sama.

Yayan Sopyan, penulis esai dan buku, serta konsultan media. Yayan, yang juga
dikenal sebagai penggagas dan pendiri situs web berita terbesar di Indonesia
detikcom, banyak memberikan workshop dan pelatihan di bidang penulisan,
jurnalisme, serta media.

Melalui Jakarta School, mereka menawarkan hasil pergulatannya dalam upaya
menemukan proses belajar yang efektif untuk mengembangkan dan meningkatkan
kreativitas, salah satunya melalui kelas menulis yang bisa anda pilih dan
ikuti. Kenapa menulis? Sebab itulah aktivitas yang paling merangsang kecerdasan
otak untuk bekerja sebaik-baiknya bagi anda dan prestasi anda. Juga bagi
kebahagiaan anda dalam segala yang anda jalani




========
Jakarta School, Lantai 2 No. 2 Wisma Usaha UIN,Jl. Ir. H.Juanda No. 95 Ciputat.
15412. Telepon: (021) 7492840. Fax: (021) 74716122. Situs web:
http://www.jakartaschool.net


No comments: